Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Mudah!!! Cara Mencegah Akun FB Di Hack

Di zaman now, Siapa sih yang tidak kenal Facebook dan tidak memiliki akun Facebook? Jawabannya "mayoritas mengenal dan memilikinya". Facebook saat ini masih menjadi salah satu media sosial (medsos) dengan jumlah pengguna terbesar di dunia. Oleh karena itu, tidak mengherankan apabila banyak oknum yang mencari-cari keuntungan secara ilegal dari jutaan akun yang terdaftar di platform tersebut. Contohnya adalah hacker.

Anda mungkin saja pernah mengalami ataupun setidaknya pernah mendengar kabar berita mengenai akun Facebook seseorang yang Anda kenal telah dibajak/diretas. Tanda-tandanya yaitu akun tidak bisa diakses serta sering kali menampilkan postingan yang tidak pernah Anda lakukan. Lebih parahnya lagi, para hacker bisa juga berpura-pura menjadi Anda dan melakukan tindakan penipuan kepada keluarga atauun teman yang terhubung di Facebook.Seperti kasus baru baru ini medsos facebook diramaikan oleh keluhan sejumlah netizen terkait dengan tag akun di unggahan-unggahan video porno. Sehingga banyak pemilik akun yang membuat postingan seperti ini:

"INFO
Disamping video porno dan gambar, ada hack baru di Facebook. Akan kelihatan komentar datang dari anda, termasuk perkataan kotor, beserta kata-kata yang menyakitkan.
Anda tidak bisa melihatnya tetapi rekan-rekan anda melihatnya. Keadaan ini dapat membuat banyak orang salah paham. Saya ingin mengatakan kepada semua kenalan saya, bahwa jika sesuatu yang memalukan muncul itu adalah BUKAN datang dari saya.
Saya akan berterimakasih jika anda memberitahukannya kepada saya. Selain itu ada juga pencurian akun Facebook yang meminta dikirimkan pulsa, uang, harus berhati hati karena pemilik akun aslinya tidak mengetahui kalo akunnya di hack.
Harap segera memberitahukan kepada pemilik akun.
Terima Kasih.
# silahkan di copy paste bukan di share
Saya tidak pernah membuat FB selain yang sudah ada. Mohon Hati-hati.



Fenomena ini cukup meresahkan di kalangan netizen. Adanya akun di hack bisa jadi karena Anda bermain autolike. Mengambil akses token sebagai syarat jika akan menggunakan autolike. Yang paling parah, ketika akan mengambil akses token harus mengisi data login akun Facebook. Mungkin saja situs tersebut sebuah phising. Apa yang Anda input, datanya masuk ke pemilik website. Yang kedua, mungkin Anda menghubungkan facebook ke suatu aplikasi yang mengiming imingi hadiah. Anda mengizinkan aplikasi tersebut untuk mengakses data-data Anda. Anda secara tidak sadar telah memberikan informasi sensitif.

Bagaimana cara mencegah akun fb di hack?

Cara yang pertama yaitu hapus aplikasi meragukan yang terhubung dengan facebook. Langkah-langkahnya sebagai berikut:
  1. Klik pengaturan, pilih menu "Aplikasi dan situs web".
  2. Klik edit pada "Diakses menggunakan Facebook".
  3. Muncul aplikasi apa saja yang sudah terhubung. Klik edit pada aplikasi yang mau dihapus.
  4. Scroll ke bawah dan klik hapus aplikasi.

Cara yang kedua adalah dengan menonaktifkan preferensi. Berikut step by step:
  1. Klik pengaturan, pilih menu "Aplikasi dan situs web".
  2. Cek daftar aplikasi yang terhubung dengan klik edit pada "Diakses menggunakan Facebook".
  3. Muncul aplikasi apa saja yang sudah terhubung. Klik tombol back/kembali.
  4. Klik edit pada menu "Aplikasi, situs web dan game".
  5. Klik "nonaktifkan".

Untuk agar lebih afdol, ganti juga kata sandi atau password akun Anda. Cara untuk mengubah kata sandi di Facebook jika Anda sudah login:
  1. Pilih "Pengaturan & Privasi", Lalu klik "Pengaturan".
  2. Klik "Keamanan dan Login".
  3. Klik "Edit" di samping "Ubah kata sandi".
  4. Masukkan kata sandi Anda saat ini dan yang baru.
  5. Klik "Simpan Perubahan".

Jika Anda sudah login tetapi lupa kata sandi, ikuti langkah-langkah di bagian Ubah Kata Sandi Anda, lalu klik Lupa kata sandi Anda? dan ikuti langkah-langkah untuk meresetnya. Ingat, Anda membutuhkan akses ke email yang terhubung dengan akun Anda.

Cara untuk mereset kata sandi jika Anda belum login ke Facebook:
  1. Buka "Halaman Cari Akun Anda".
  2. Ketikkan email, nomor ponsel, nama lengkap, atau nama pengguna yang terhubung dengan akun Anda, lalu klik "Cari".
  3. Ikuti petunjuk di layar.

Selain cara dengan menghapus aplikasi yang terhubung dengan Facebook, Anda bisa memperkuat keamanan akun dengan mengaktifkan autentikasi dua faktor. Cara ini cukup mumpuni untuk mencegah akun fb di hack. Langkahnya sebagai berikut:
  1. Buka Pengaturan Keamanan dan Login.
  2. Gulir turun ke "Menggunakan autentikasi dua faktor" dan klik "Edit".
  3. Klik "Gunakan Pesan Teks (SMS)" saat diminta memilih metode keamanan dan ikuti petunjuk di layar.
  4. Setelah mengaktifkan kode SMS, Anda juga harus menyiapkan fitur keamanan kedua, seperti kunci keamanan, kontak tepercaya, atau kode pemulihan. Fitur ini membantu melindungi Anda, seandainya ponsel Anda hilang, dicuri, atau diretas.

#facebook #akundihack

Post a Comment for "Mudah!!! Cara Mencegah Akun FB Di Hack"